Mengurangi Lag Saat Bermain Game di Android Dengan Greenify

Bagi kalian yang menggunakan smartphone sultan saat bermain game sudah pasti kalian tidak akan mengalami masalah lag saat bermain game kesayangan anda. Tapi bagaimana untuk kalian yang menggunakan smartphone dengan spek kentang?

Okeyy, pada kali ini saya akan membagikan sedikit tips yang saya sudah uji sendiri cara untuk mengurangi lag saat bermain game di smartphone android dengan spek kentang.

Source IMG:"Kompiku.info"


Greenify adalah sebuah aplikasi yang cukup membantu untuk mengurangi lag saat bermain game. Terkadang beberapa aplikasi di Hp android tetap berjalan walaupun sedang tidak digunakan atau dibuka, hal ini membebani penggunaan Ram smartphone kalian. Dengan aplikasi greenify ini, kalian bisa meng-Hibernate (hibernasi/stop sementara) aplikasi-aplikasi yang berjalan di latar-belakang saat kalian tidak gunakan.

Dengan menghibernasi aplikasi-aplikasi yang sedang anda tidak gunakan akan membantu mengurangi beban Ram smartphone android kalian, dengan cara ini setidaknya anda bisa mengurangi lag saat bermain game di smartphone kalian.

Source IMG:"androidauthority.com"


Aplikasi Greenify ini bisa anda unduh atau download di playstore, aplikasi greenify ini bisa digunakan untuk Hp non-Root atau pun Root, jika Hp kalian Non-Root kalian hanya bisa meng-hibernate aplikasi di-luar aplikasi sistem atau aplikasi bawaan Smartphone kalian.

Penggunaan aplikasi greenify ini juga cukup mudah kalian hanya perlu memilih aplikasi mana yang ingin anda hibernate atau tutup paksa sementara. Saran saya, janga memilih aplikasi chat (whatsapp/line/dll) agar notifikasi saat kalian menerima pesan tetap masuk.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "Mengurangi Lag Saat Bermain Game di Android Dengan Greenify"

Post a Comment