[Liquid Murah] Runa Strawberry Chessecake by Zaenal Vaporizer

Runa_Strawberry_Chesscake_review
Runa liquid
Sebagai seorang vaporizer kalian pasti sering gonta-ganti liquid untuk mencari liquid yang pas rasanya untuk selera kalian. Banyak-nya pilihan rasa atau flavour liquid sendiri menjadi alasan saya untuk pindah dari rokok konvensional ke vaporizer selain untuk alasan kesehatan. Kali ini saya ingin berbagi pendapat saya atau istilah-nya review untuk "liquid murah" tapi gak murahan ini.

Runa Strawberry Chessecake by Zaenal Vaporizer

Membeli liquid murah terkadang menjadi suatu momok yang mengerikan untuk saya pribadi, dengan alasan untuk mencari liquid daily vape atau istilah-nya liquid harian, saya sering kali berpetualang mencari liquid murah untuk bisa terus nge-vape tanpa mengeluarkan uang lebih. Tapi, banyak sekali pengalaman saya mendapatkan liquid murah dengan rasa atau flavour yang "zonk" alias gak enak.
Baca Juga Review liquid OFF - BITE
Runa Strawberry Chessecake by Zaenal Vaporizer - berawal dari habis-nya liquid vape saya, saya pun pergi ke salah satu vape store di kawasan tangerang untuk membeli liquid. Dengan membawa uang sebesar Rp 125rb saya pun berangkat dengan motor kesayangan. Sampai di sana, saya pun mulai mencari liquid yang sesuai dengan kantong, saya direkomendasikan oleh salah satu vaporista di sana untuk mencoba Runa Strawberry Chesscake by Zaenal Vaporizer.

Runa Strawberry Chessecake by Zaenal Vaporizer

Harga              : Rp 80k - Rp 90k (online) & Rp 90-100k (offline)
Kategori Rasa : Creamy (saya pecinta Creamy)
Kemasan         : Botol Kaca
Nicotine          : 3 & 6 mg
PG VG            : 30:70
Isi                    :  60ml

Sesampai-nya di rumah saya pun langsung mencoba liquid ini, btw saya membeli liquid ini seharga Rp100k cukup murah untuk sebuah liquid creamy menurut saya. Dengan mod NC-II dan RDA Wasp nano kesayangan saya, rasa dari liquid murah ini tergolong sangat baik dan gak murahan. Rasa tebal Strawberry cake terasa manis dimulut saya namun saya kurang merasakan cheescake yang tertera di judul flavour liquid Runa ini.

Saya pun mencoba mengganti RDA saya dengan RDA mako Shorty andalan saya, rasa manis strwaberry di RDA ini agak berkurang tapi chesscake liquid Runa ini agak berasa saat dihembuskan. Saya pribadi suka liquid Runa ini dengan RDA waps nano karena lebih terasa manis dan enak buat ngopi bagi saya.

Kesimpulan saya - liquid murah gak selalu gak enak, Runa Strawberry Chessecake by Zaenal Vaporizer ini buktinya. Dengan harga yang relatif murah rasa dari liquid ini tergolong baik untuk liquid dengan range harga Rp 80-100k . Saya sendiri memasukan Runa ini sebagai kandidat utama liquid harian saya.

Semoga tulisan ini bisa menjadi informasi bagi kalian yang sedang mencari liquid vape. Terima kasih

Note
Review ini merupakan murni hasil pengalaman saya sebagai penulis tanpa ada maksud untuk melebih-kan atau menjelek-kan suatu produk atau merek. Beda orang, beda Mod, beda RDA dan perbedaan lain-nya bisa menjadi pembeda dalam rasa liquid yang dihasilkan. Salam ngebul dan terus support brand lokal.

Postingan terkait:

Belum ada tanggapan untuk "[Liquid Murah] Runa Strawberry Chessecake by Zaenal Vaporizer"

Post a Comment